Jelang Pengumuman Cagub DKI, Anies Baswedan Merapat ke Rumah Prabowo

Jelang Pengumuman Cagub DKI, Anies Baswedan Merapat ke Rumah Prabowo

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Jumat, 23 Sep 2016 16:56 WIB
Jelang Pengumuman Cagub DKI, Anies Baswedan Merapat ke Rumah Prabowo
Anies Baswedan masuk ke rumah orang tua Prabowo Subianto (Foto: Yudhistira Amran Saleh/detikcom)
Jakarta - Hari ini adalah hari terakhir pendaftaran cagub DKI di KPU Provinsi DKI. Namun kandidat calon di Pilgub DKI yakni Anies Baswedan dan Sandiaga Uno masih berada di kediaman orang tua Prabowo Subianto, belum berangkat ke KPU DKI.

Nampak, Anies Baswedan masuk ke rumah orang tua Ketua Umum Partai Gerindra itu, di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (23/7/2016) pukul 16.20 WIB sore.

Tak ada keterangan yang dia ucapkan ke para wartawan yang menunggu di sisi luar pagar rumah ini, kecuali hanya lambaian tangan dari jauh saja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, Sandiaga Uno lebih dulu datang yakni pada pukul 14.32 WIB. Dia sempat meyakinkan bahwa tak akan lama berada di rumah Prabowo untuk segera mengumumkan keputusan di Pilgub DKI 2017. Namun hingga kini, mereka belum keluar juga.
Sandiaga di lokasi (Foto: Yudhistira AS/detikcom)Sandiaga di lokasi (Foto: Yudhistira AS/detikcom)


"Mungkin 30-40 menit saya akan keluar bawa hasil. Sabar ya," kata Sandiaga tadi.

Rencana awal menurut Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, pengumuman cagub dan cawagub DKI dari Gerindra dan PKS ini akan dilakukan pukul 13.30 WIB. Namun hingga sore ini belum ada tanda-tanda akan diadakan jumpa pers. (yds/dnu)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads