Anies-Sandiaga Sepakat Menangkan DKI, Bagaimana Keputusan Cikeas?

Panasnya Pilgub DKI

Anies-Sandiaga Sepakat Menangkan DKI, Bagaimana Keputusan Cikeas?

Elvan Dany Sutrisno - detikNews
Kamis, 22 Sep 2016 14:45 WIB
Anies-Sandiaga Sepakat Menangkan DKI, Bagaimana Keputusan Cikeas?
Foto: Foto: Mindra/detikcom
Jakarta - Enam parpol yakni Gerindra, PKS, PAN, PD, PPP, dan PKB belum memutuskan siapa pasangan cagub DKI yang akan diusung di Pilkada serentak tahun 2017. Rapat konsolidasi pun terus dilakukan.

Sementara konsolidasi juga dilakukan di kalangan cagub yang akan diusung. Dua nama di bursa cagub DKI, Sandiaga Uno dan Anies Baswedan terus melakukan pertemuan pertemuan. Pertemuan Kamis (22/9/2016) pagi menghasilkan kesepakatan yang menarik.

"Tadi pagi saya bertemu Anies, karena kita komitmen untuk membangun Jakarta," kata Sandiaga kepada wartawan di Posko Pemenangan di Melawai, Jakarta Selatan, Kamis (22/9/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lalu adakah kesepakatan penting yang dicapai dalam pertemuan tadi pagi? Anies pun memaparkan isi pertemuan itu secara gamblang.

"Kami sepakat, kami menghormati proses yang sedang berlangsung. Hasil pertemuan tadi, di sisa waktu, kita akan coba perubahan Jakarta yang baru. Pak Anies juga pandangan yang sama, di mana Jakarta bisa dijadikan demokrasi yang baik," kata Sandiaga.

Secara gamblang pula Sandiaga menuturkan semangat mereka berdua untuk bersatu membangun Jakarta. "Kami niat untuk membangun Jakarta dan menangkan Jakarta," tegasnya.

Mereka bahkan sudah bicara konsep memimpin DKI Jakarta. Termasuk bagaimana membangun kewirausahaan di Jakarta.

"Tadi sih bicara mengenai mindset, pikiran dan perilaku. Anak muda bisa dijadikan penggerak dari perubahan bangsa ini. Sampah ini sekarang dianggap masalah, padahal sampah itu kan berkah. Saya bercita-cita ada pusat kewirausahaan. Sehingga orang keluar dari sekolah itu bukannya mencari pekerjaan, tapi mencari pekerjaan. Tadi ada diskusi singkat yang sangat hangat, saya harap ini menjadi landasan pemikiran yang baik bagi Jakarta," katanya.

Lalu apakah duet ini bakal terealisasi?

Saat ini Gerindra dan PKS terus mematangkan siapa yang bakal diusung di Pilgub DKI. Siang ini Ketum Gerindra Prabowo Subianto bertemu Presiden PKS Sohibul Iman untuk mematangkan duet yang akan diusung juga menyangkut deal yang akan dibuat dengan empat parpol lain yang tengah rapat di kediaman SBY di Cikeas.

Nampaknya ada sinyal nama yang disepakat Gerindra dan PKS juga akan disepakati koalisi empat parpol yang dipimpin SBY. Karena nama cagub yang disepakati Gerindra dan PKS juga dibahas di Cikeas.

"Nama-nama yang muncul didiskusikan Yusril, Sandiaga, Saefullah, Silviana, dan Agus. (Anies) ada juga yang menyebut," kata Waketum PPP Arwani Thomafi kepada detikcom.

Diskusi masih terus mengalir untuk mencari satu pasangan yang dianggap paling mampu menyaingi petahana Basuki T Purnama (Ahok). Ke-empat partai itu disebut Arwani juga masih melakukan komunikasi dengan Gerindra dan PKS.

"Terjadi komunikasi antara petinggi partai Gerindra maupun PKS di dalam rapat. Sehinga kemungkinan biasa saja nanti pasangannya tiga, bisa jadi dua," tutur dia.

Keputusan soal cagub yang akan diusung diumumkan setelah rapat siang ini. Lalu apakah Anies-Sandi yang bakal jadi ujung keputusan dua rapat penting ini?

(van/trw)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads