Informasi yang dihimpun dari website Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi di pukul 01.07 WIB, Kamis (22/9/2016). Titik gempa berada di 9.07 Lintang Selatan (LS) dan 111.50 Bujur Timur (BJ) pada kedalaman 10 kilometer.
Lokasi gempa berada pada 108 kilometer Tenggara Pacitan. Belum diketahui apakah ada korban jiwa ataupun luka, maupun kerusakan bangunan akibat kejadian ini. (jor/yds)











































