Yang Liburan Bareng Karutan Soppeng dan Sipir Mayoritas Tahanan Kasus Narkoba

Yang Liburan Bareng Karutan Soppeng dan Sipir Mayoritas Tahanan Kasus Narkoba

Muhammad Nur Abdurrahman - detikNews
Selasa, 20 Sep 2016 15:21 WIB
Yang Liburan Bareng Karutan Soppeng dan Sipir Mayoritas Tahanan Kasus Narkoba
Ilustrasi (Foto: Edi Wahyono)
Makassar - Sebanyak 17 narapidana Rutan Soppeng, Sulawesi Selatan, berlibur bareng Kepala Rutan Irpan dan 3 sipir. Mayoritas merupakan tahanan kasus narkoba.

"15 Napi di antaranya merupakan tahanan kasus narkoba," kata Kapolres Soppeng AKBP Dodied Prasetyo Aji kepada detikcom, Selasa (20/9/2016).

Sebelum menggerebek, polisi menerima pengaduan ada napi berkeliaran. Penelusuran pun dilakukan. Nah, Minggu (18/9) sekitar pukul 02.00 Wit, para napi ditemukan berada di kawasan wisata air panas Lejja, Soppeng.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami temukan di ruang karaoke hotel Hakata Lejja, Kepala Rutan bersama 13 napi, 3 sipir, 5 perempuan dan beberapa botol bir dan tuak di meja. 4 Napi lainnya diamankan di kolam air panas," jelas Dodied.

Kepala Rutan Irpan atau pihak mewakili belum bisa dikonfirmasi terkait kejadian ini. Para tahanan sudah dikembalikan ke rutan. (mna/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads