Kapolres Pangkalpinang AKBP Heru Budi mengakui, sejak Bhabinkamtibmas mulai aktif menggelar Siskamling lagi, tingkat kriminalitas di kota ini menurun. Siskamling tak sekedar membantu polisi menangkap maling, namun juga mampu mengurangi kenakalan remaja yang sering nongkrong tanpa tujuan pada malam hari.
"Alhamdulillah untuk kejahatan konvensional menurun, begitu juga dengan beberapa hal yang sifatnya sosial. Kepedulian masyarakat juga meningkat," kata Heru usai menghadiri Apel Besar Awak Siskamling di Alun-alun Taman Merdeka, Pangkalpinang, Babel, Rabu (14/9/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Nur Khafifah/detikcom |
Agar semakin efektif, setiap tahunnya Heru menggelar lomba Siskamling. Penilaian tidak dilakukan dalam waktu singkat, sehingga masing-masing Siskamling harus terus mempertahankan keamanan di wilayahnya. Keaktifan masing-masing Poskamling juga memiliki poin tambah tersendiri.
Pada apel besar ini, Heru menyerahkan trophy dan piala bagi Siskamling-Siskamling terbaik di kota berjulukan Pangkal Kemenangan ini. Dia mengapresiasi kinerja para Bhabinkamtibmas yang telah sukarela membantu polisi menjaga keamanan wilayah masing-masing setiap malam.
"Poskamling ini sangat positif. Masyarakat kita berkumpul di pos, di samping menjaga wilayah masing-masing, juga menjalin silaturahmi," ujarnya.
Kapolres Pangkalpinang AKBP Heru Budi |
Heru menekankan pentingnya silaturahmi yang kini sudah mulai pudar di kalangan masyarakat kota. Dengan silaturahmi, tingkat kekeluargaan akan semakin baik dan kepedulian antar masyarakat semakin terjaga.
Hal senada juga diamini oleh Kepala Kesbangpol Kota Pangkalpinang, Rasdian. Menurutnya, lomba Siskamling ini menjadi pemantik bagi masyarakat untuk aktif menjaga keamanan wilayahnya.
"Kegiatan ini terus berlanjut. Lomba seperti ini memberi stimulus kepada masyarakat supaya berparisipasi, bagaimana menciptakan rasa aman di wilayah masing-masing," ucapnya.
Apel besar ini juga dihadiri Dandim 0413 Bangka Letkol Daniel Nainggolan dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Pangkalpinang, Samsudin. Usai apel, mereka menyaksikan berbagai pertunjukan kesenian dan simulasi penangkapan pencuri di Poskamling dengan penuh antusias.
Dandim 0413 Bangka Letkol Daniel Nainggolan |












































Foto: Nur Khafifah/detikcom
Kapolres Pangkalpinang AKBP Heru Budi
Dandim 0413 Bangka Letkol Daniel Nainggolan