Polda Metro Prioritaskan Kendaraan ke Luar Jakarta Saat Libur Panjang

Polda Metro Prioritaskan Kendaraan ke Luar Jakarta Saat Libur Panjang

Mei Amelia R - detikNews
Kamis, 08 Sep 2016 11:53 WIB
Polda Metro Prioritaskan Kendaraan ke Luar Jakarta Saat Libur Panjang
Foto: Basith Subastian
Jakarta - Libur panjang idul adha diprediksi akan menimbulkan kemacetan di ruas tol menuju ke luar Jakarta. Mengantisipasi kemacetan pada saat libur panjang ini, Polda Metro Jaya memprioritaskan pengaturan lalu lintas yang menuju ke luar Jakarta.

"Kita juga amankan pada saat pelaksanaan, yang diperkirakan nanti pada takbiran idul adha itu juga menjadi priorotas kita, jangan sempat nanti disitu justru terjadi gangguan berupa kejahatan ataupun masalah lalu lintas," papar Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moechgiyarto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (8/9/2016).

Kemacetan kerap terjadi di sejumlah ruas tol perbatasan antar Jakarta dan wilayah Jawa Barat, seperti Bekasi, Karawang dan Cikampek. Polda Metro Jaya akan berkoordinasi dengan Polda Jawa Barat untuk mengantisipasi kemacetan di titik perbatasan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang kita lakukan koordinasi dengan Polda Jabar supaya jangan sempai terjadi penumpukan di kita, tetapi lancar di Jawa Barat," imbuhnya.

Pihak Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya sendiri menyiapkan rekayasa arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan di Tol Brexit .

"Jangan sampai terjadi pada saat pelaksanaan pada waktu operasi ramadan, menumpuk sepanjang 25 kilometer di tol Brexit itu kan tidak ada pembagian-pembagin yang mereta. Tapi kalau Jawa Barat terjadi penumpukan setidak-tidaknya tidak akan terjadi kemacetan yang panjang, stagnan," jelasnya. (mei/tfq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads