Ahok Sebut Pedagang di Rawajati Akan Direlokasi ke Sejumlah Pasar

Ahok Sebut Pedagang di Rawajati Akan Direlokasi ke Sejumlah Pasar

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Kamis, 01 Sep 2016 10:05 WIB
Foto: Andhika Prasetia/detikcom
Jakarta - Bangunan di kawasan Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan, ditertibkan. Mereka yang bermukim di sana juga mengais penghasilan dari berdagang.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut mereka yang berdagang akan disediakan kios di pasar sehingga diharapkan bisa tetap berdagang.

"Sebagian ditaruh di pasar kan, PD Pasar Jaya kita kan juga banyak mengusir orang sekarang. Jadi kalau kamu punya kios lebih dari 1, kecuali kayak yang butuh 2, kita akan usir," kata Ahok di Balai Kota DKI, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (1/9/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ahok tak menyebut pasar mana saja yang akan jadi tujuan relokasi. Tetapi menurut informasi yang dikumpulkan, mereka akan direlokasi ke Pasar Tebet dan Pasar Jambul. Tak ada persyaratan khusus bagi mereka untuk dapat lapak kios.

"Kalau kamu dagang, otomatis. Sama juga kayak waktu kamu mau dagang, mau digeser ke rusun, kamu langsung dapat kios. Kecuali kamu yang belum pernah ya diundi," kata Ahok.

Sementara itu mereka disediakan tempat di Rusun Marunda, Jakarta Utara untuk tinggal. Tentu saja ini membuat warga keberatan dan enggan direlokasi.

Tetapi, menurut Ahok, lokasi itu masih berada di wilayah DKI Jakarta. Mereka juga diberi fasilitas seperti bus gratis, bus sekolah, hingga Kartu Jakarta Pintar. (bpn/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads