"Rumah saya posisinya persis di depan Sekolah Tarakanita yang deket kali Krukut. Hujan deras dari jam 2 siang bikin banjir, sekarang sampai sedada orang dewasa," ujar saksi mata Odit Mukti Pratomo saat dihubungi detikcom lewat telepon, Sabtu (27/8/2016) malam.
Odit merupakan warga Jalan Wijaya 1 Gang Langgar, Kelurahan Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru RT 003/RW 003. Ia menjelaskan, lantai satu rumahnya kini sudah terendam. Kini ia dan keluarganya menyelamatkan diri di lantai 2 rumah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banjir masuk ke rumah warga di Petogogan |
"Saya biasa naruh motor di rumah tiba-tiba banjir, motor saya sampe kerendem. Jadi rumah saya persis di belakang aliran Kali Krukut, kali yang biasanya nampung air di rumah saya meluap," urainya.
Ditambahkannya, sampai saat ini petugas gabungan dari kepolisian dan beberapa dinas lainnya sudah berada di sekitar lokasi banjir untuk membantu mengevakuasi warga. Namun, hingga pukul 21.45 WIB, ia memperkirakan belum ada tanda-tanda banjir akan surut. (wsn/hri)












































Banjir masuk ke rumah warga di Petogogan