Gerbong Kereta Kertajaya yang Selamat dari Kebakaran Ditarik ke Pasar Senen

Gerbong Kereta Kertajaya yang Selamat dari Kebakaran Ditarik ke Pasar Senen

Arief Ikhsanuddin, - detikNews
Kamis, 25 Agu 2016 17:34 WIB
Foto: Arief Ikhsanudin/detikcom
Jakarta - Gerbong kereta Kertajaya yang selamat dari kebakaran di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara ditarik ke Pasar Senen, Jakpus. Sebuah lokomotif menarik rangkaian gerbong Kertajaya.

Penarikan dilakukan sekitar pukul 16.50 WIB, Kamis (25/8/2016). Sebelumnya dua gerbong yang terbakar dipindahkan, didorong ke area Stasiun Tanjung Priok.

Beberapa pejabat Kemenhub dari Ditjen Perkeretaapian dan dari KAI hadir di lokasi. Setelah rangkaian gerbong ditarik ke Senen, dan gerbong yang terbakar dievakuasi, warga yang sebelumnya menonton mulai bubar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Belum diketahui apa penyebab dua gerbong rangkaian kereta Kertayaja terbakar. Seorang petugas dari Kemenhub mengaku masih dilakukan penyelidikan. (dra/dra)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads