"Ya silahkan saja, tentu itu keputusan Ibu Risma tapi kan banyak orang sangsi Bu Risma bisa seperti itu karena bagaimana pun Risma dibesarkan oleh PDIP. Ia pasti akan tunduk kepada kebijakan partai," ujar Ketua DPP PDIP Hendrawan Supratikno saat berbincang dengan detikcom, Jumat (19/8/2016) malam.
Menurut Hendrawan, Risma tidak akan gegabah dalam mengambil keputusan. Hendrawan mengingatkan ada konsekuensi dari setiap tindakan yang diambil, khususnya jika Risma ikut Koalisi Kekeluargaan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam penilaian Hendrawan, Risma adalah sosok kader yang setia dan sangat menghormati mekanisme partai.
"Bu Risma mempunyai dedikasi yang baik, loyalitasnya baik," ungkapnya.
Sebelumnya, Ketua DPW PAN DKI, Eko Hendro Purnomo, atau Eko patrio mengatakan siap menampung Risma jika PDI Perjuangan mengusung Ahok.
"Kalau pun misalnya PDIP tidak mendukung, kita partai-partai lain mendukung Risma deh. Urusan dapet izin, enggak dapat izin kan tergantung Bu Risma-nya," kata Eko Patrio saat dihubungi, Jumat (19/8/2016).
Selain PAN, partai lain seperti PKB dan PKS cenderung memiliki niat yang sama untuk memboyong Risma ke DKI. Risma dinilai sosok yang pas membenahi Jakarta karena prestasinya membenahi Surabaya di berbagai sektor.
(Baca juga: Tak Percaya Klaim Ahok, Eko Patrio Masih Berharap PDIP Usung Risma) (wsn/hri)











































