"Prioritas 1 bulan dulu untuk mengoptimalkan, kita berusaha semaksimal mungkin 1 bulan," kata penanggungjawab tim Komjen Dwi Priyatno dalam jumpa pers di Kompleks PTIK, Jalan Tirtayasa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (11/8/2016).
Hasil kerja tim akan dievaluasi setelah satu bulan. Nantinya akan dikaji perpanjangan masa investigas tim yang juga beranggotakan Direktur SETARA Institute Hendardi, pakar komunikasi Effendi Gazali dan komisioner Kompolnas, Poengky Indarti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dwi yang juga Irwasum Polri itu mengatakan, tim akan mencari informasi dari berbagai sumber. Dia menyebut informasi yang diterima akan dianalisis.
"Karena testimoninya kan pejabat Mabes Polri. Sehingga diperkirakan mulai dari penyidik sampai atasan akan kita tanyakan, kita konfirmasi.
"Akan kita cek juga sejauh mana kaitan adanya aliran dana. Akan kita cek," kata Dwi.
(idh/fdn)











































