"Sekarang anak-anak Indonesia siapapun, di manapun punya hak dan kesempatan yang sama di Republik ini," kata Zulkifli dalam siaran pers, Rabu (3/8/2016). Sosialisasi digelar di Gedung Maedani, Baubau, Sultra.
Hadir dalam acara ini antara lain Walikota Baubau, Bupati Buton Tengah, Ketua DPRD Kota Baubau, Kajari Kota Baubau, dan Dandim Kota Baubau.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski demikian karena memiliki keteguhan hati untuk terus mengejar cita-citanya, kemudian garis tangannya berubah. Siapa sangka, kata Zulkifli, laki-laki biasa dari pelosok kini bisa terpilih dan dipercaya menjadi Ketua MPR.
"Saya sekolah di Lampung dulu enggak pakai sepatu. Masuk parpol terus kepilih jadi MPR. Jebolan guru agama loh padahal. Tapi bisa? Bisa," kenangnya.
"Di Republik ini siapa saja di ujung pelosok mana pun, gantungkan cita-cita kalian setinggi-tingginya dan bekerja keras meraihnya. Insya Allah jadi," sambung Zulkifli.
Zul mengajak agar pelajar di Kota Baubau optimis dan berani mengejar cita cita. "Jangan inferior. Berani bersaing dan kerja keras," tutup Ketum PAN ini. (van/tor)











































