Penerbangan Lion Air di Jakarta, Solo dan Semarang Delay, Penumpang Kesal

Penerbangan Lion Air di Jakarta, Solo dan Semarang Delay, Penumpang Kesal

Aditya Fajar Indrawan, Indah Mutiara Kami - detikNews
Minggu, 31 Jul 2016 23:27 WIB
Penerbangan Lion Air di Jakarta, Solo dan Semarang Delay, Penumpang Kesal
Kondisi di Bandara Adi Soemarmo (Foto: Gema Satria/pembaca detikcom)
Jakarta - Sejumlah penerbangan maskapai Lion Air di beberapa bandara malam ini tertunda. Calon penumpang mendapat kompensasi dari maskapai, namun kesal karena tidak mendapat kepastian soal penerbangan mereka.

Calon penumpang Lion Air JT 553 Solo-Jakarta, Gema Satria seharusnya berangkat dari Bandara Adi Soemarmo, Solo pada Minggu (31/7/2016) pukul 20.00 WIB. Saat check in, dia mendapat informasi bahwa penerbangan ditunda ke pukul 22.30 WIB.

"Pukul 21.45 WIB dikasih tahu lagi bahwa penerbangan ditunda ke pukul 22.30 WIB. Langsung di-huu sama calon penumpang," ucap Gema saat dihubungi pukul 23.00 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penumpang Lion Air di Solo (Foto: Gema Satria/pembaca detikcom)


Dia mendapat kompensasi berupa nasi boks. Pada pukul 23.10 WIB, akhirnya Gema dipanggil masuk ke pesawat.

Informasi penerbangan yang delay juga disampaikan oleh Dista, salah satu calon penumpang Lion Air JT 515 Semarang-Jakarta di Bandara Achmad Yani. Seharusnya dia terbang pukul 18.30 WIB, namun kemudian dikabarkan ada penundaan hingga 21.30 WIB.

Penumpang pun kembali menelan kekecewaan karena kemudian penerbangan dikabarkan dibatalkan. Penumpang kemudian mendapat kompensasi berupa nasi kotak, uang Rp 300 ribu, dan hotel. Namun, Dista masih berada di bandara.

Penumpang Lion Air di Bandara Achmad Yani (Foto: Dista/pembaca detikcom)


Dista mengirim video yang menampilkan penumpang yang kesal. Penumpang itu memukul meja dan menunjuk ke arah petugas di konter.

"Manusiawi dong, manusiawi," teriak salah satu penumpang yang kesal.

Sementara itu, salah satu penumpang Lion Air di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang bernama Rahadian juga menyampaikan hal yang sama. Penerbangan Lion Air dari Jakarta ke Makassar, Surabaya, Lombok, dan Banjarmasin dibatalkan.

"Yang ke Lombok, dan Surabaya sudah naik pesawat tapi diturunkan kembali, itu yang emosi," ujar Rahadian saat dihubungi pukul 23.15 WIB.

detikcom sudah menghubungi pihak Lion Air, namun belum ada jawaban soal delay di beberapa lokasi ini. Public Relation Manager Lion Air Andy M Saladin, Direktur Operasional Lion Air Daniel Putut dan Direktur Umum Lion Air Grup Edward Sirait tidak menjawab panggilan telepon. (imk/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads