Termasuk saat awal Habibie hobi naik motor besar: tak banyak yang percaya. "Saya dibilang nggak mungkin naik motor Harley. Paling banter naik bebek," kata Habibie usai membuka Pameran Foto: 80 Tahun Habibie di Museum Bank Mandiri, Jl Stasiun, Jakarta Barat, Minggu (24/7/2016).
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Waktu itu saya pernah disuruh melihat kawasan industri oleh Pak Harto. Saya naik pakai Harley dengan Bu Ainun. Bukan sendiri, ada mobil di belakanganya. Saya pakai jaket kulit lengkap. (Saya) dibilang gila. Satu-satunya yang mau digonceng dulu Ainun," kata Habibie.
![]() |
Hari ini usai membuka pameran foto, Habibie sempat berpose beberapa kali di atas motor Harley. Habibie yang tampil dengan kostum casual Sunday afternoon tampak serasi dengan bekas motor tunggangannya tersebut. Sejumlah juru warta dan pengunjung Museum Bank Mandiri pun mengabadikan momen langka itu.
![]() |
Selain motor, di bagian ujung lain juga dipamerkan sejumlah kostum milik Habibie untuk naik motor Harley-Davidson. Ada jaket, topi dan kaca mata.
Dua koleksi motor besar milik Habibie hari ini ikut dipajang. Kedua motor besar koleksi Habibie itu pabrikan Softail Springer yang dibeli pada 1994 dan Badboy yang dibeli pada tahun 1996. (erd/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini