Fransisca, Warga Sipil Korban Heli Jatuh di Sleman Dimakamkan di Karanganyar

Heli Jatuh di Sleman

Fransisca, Warga Sipil Korban Heli Jatuh di Sleman Dimakamkan di Karanganyar

Muchus Budi R. - detikNews
Sabtu, 09 Jul 2016 18:50 WIB
Foto: Muchus Budi/detikcom
Karanganyar - Fransisca Nila Agustin (23) merupakan warga sipil yang menjadi korban tewas jatuhnya helikopter jenis bell 205 milik TNI AD di Kalasan, Sleman. Kini Jenazah Fransisca telah dimakamkan di Karanganyar.

Siska, panggilan akrab Fransisca, dimakamkan tadi siang di TPU Karadengan, Blulukan, Colomadu, Karanganyar, Sabtu (9/7/2016). Suasana haru menyelimuti prosesi pemakaman Fransisca.

Sebelumnya jenazah Fransisca dievakuasi ke RS Bhayangkara Yogyakarta setelah kejadian, kemudian dipindah ke RSPAU Hardjolukito. Jenazah Fransisca kemudian dijemput oleh orang tuanya untuk kembali ke Karanganyar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Belum diketahui apa alasan Fransisca berada di helikopter tersebut. Tetapi diketahui bahwa Fransisca adalah calon istri dari salah satu awak helikopter, Serda Rahmad yang kini masih mengalami perawatan karena luka berat.

Hingga saat ini belum ada penjelasan mengenai alasan Siska bisa ikut serta dalam penerbangan helikopter tersebut. Kakak dan adik kandungnya menolak diwawancara wartawan. (bag/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads