Begini Padatnya Kendaraan di Pintu Masuk Gerbang Tol Pasteur Bandung

Begini Padatnya Kendaraan di Pintu Masuk Gerbang Tol Pasteur Bandung

Mukhlis Dinilah, - detikNews
Sabtu, 09 Jul 2016 15:42 WIB
Foto: Mukhlis/detikcom
Bandung - Antrean kendaraan sepanjang 200 meter terjadi di pintu masuk GT Pasteur, Bandung, Jawa Barat. Kondisi ini terjadi karena aktivitas arus balik lebaran yang sudah berlangsung sejak kemarin.

Kepala Sift GT Pasteur, Arifin mengatakan adanya antrean kendaraan sudah terjadi sejak pukul 10.00 WIB hingga 13.00 WIB, Sabtu (9/7/2016). Guna mengurai kemacetan, pembagian karcis tol dilakukan secara manual.

"Tadi pagi sampai siang sempat kita berlakukan JKR (jemput kendaraan). Tapi sekarang belum karena sedang ganti sift," kata Arifin kepada detikcom di kantor cabang Tol Purbaleunyi, Jalan Djunjunan, Kota Bandung.

Menurutnya volume kendaraan yang melintas pintu masuk GT Pasteur mengalami peningkatan dibandingkan hari kemarin. Tercatat sejak pukul 05.30 WIB hingga 13.30 WIB, sebanyak 13.278 masuk GT Pasteur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sementara hari kemarin di rentan jam yang sama hanya mencapai 11.504 unit," jelas

Namun, sambung dia, kendaraan yang keluar melalui GT Pasteur menuju Bandung justru mengalami penurunan. Kemarin tercatat 14.931 kendaraan, sedangkan hari ini hanyak mencapai 12.913 unit.

"Jadi yang liburan ke Bandung sudah mulai menurun karena mulai memasuki arus balik," ucap dia. (dra/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads