Pemkot Siapkan Shuttle Bus untuk Warga ke Peresmian Jembatan Suroboyo

Pemkot Siapkan Shuttle Bus untuk Warga ke Peresmian Jembatan Suroboyo

Rois Jajeli - detikNews
Sabtu, 09 Jul 2016 15:01 WIB
Jembatan Suroboyo (Foto: Rois Jajeli/detikcom)
Surabaya - Pemerintah Kota Surabaya akan menyiapkan shuttle bus di dua titik. Bus tersebut akan mengantar pengunjung untuk menyaksikan peresmian Jembatan Suroboyo dan Air Mancur Menari di pesisir pantai Kecamatan Bulak.

"Nanti disiapkan shuttle bus," kata Walikota Surabaya Tri Rismaharini di sela-sela meninjau persiapan peresmian Jembatan Suroboyo dan Air Mancur Menari di pesisir pantai di Kecamatan Bulak, Sabtu (9/7/2016).

Ada dua titik shuttle bus yang akan mengantar masyarakat pengunjung ke lokasi panggung peresmian yakni di Taman Bulak dan Ken Park.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan titik parkir kendaraan bermotor seperti di Kenjeran Lama, Taman Bulak, Ken Park. Untuk menuju ke lokasi, warga bisa melintas dari akses Perumahan Pantai Mentari dan Sukolilo (Ken Park). Sedangkan dari arah utara, bisa melalui Suramadu terus ke Jalan Nambangan.

Peresmian Jembatan Suroboyo dan Air Mancur Menari ini dimulai pukul 19.00 wib dan dihadiri sekitar 1000 undangan. Mulai pukul 17.00 wib, sudah dihibur parade band. (roi) (roi/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads