Urai Kemacetan, Polisi Berlakukan Contraflow di Tol Cipali KM 148

Urai Kemacetan, Polisi Berlakukan Contraflow di Tol Cipali KM 148

Indah Mutiara Kami - detikNews
Sabtu, 09 Jul 2016 11:59 WIB
Ilustrasi Tol Cipali (Foto: Ahmad Ziaul Fitrahudin)
Jakarta - Kepadatan lalu lintas akibat volume kendaraan arus balik sudah terjadi di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali). Untuk mengurai kemacetan, polisi memberlakukan contraflow arah Jakarta.

"Kita sedang mau coba berlakukan contraflow," kata PJR Tol Cipali, Iptu Heri saat dihubungi, Sabtu (9/7/2016) pukul 11.50 WIB.

Contraflow akan diberlakukan di KM 148.800 hingga KM 143.800. Setelah itu, lalu lintas kembali normal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, contraflow juga sempat diberlakukan menjelang Gerbang Tol Palimanan dari Kanci. Contraflow sepanjang 500 meter.

"Sekarang sudah normal," kata Kepala Unit PJR Cipali Ipda Dasep (imk/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads