"Dia adalan calon Serka Rahmad," kata Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Jaswandi kepada wartawan seusai melakukan koordinasi dengan keluarga di RSPAU Hardjolukito Yogyakarta, Jumat (8/7/2016) pukul 22.45 WIB.
Menurut Jaswandi, TNI AD juga sudah berkomunikasi dengan orangtua Fransisca. Orangtua atau keluarga membenarkannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu pihak keluarga Fransisca juga telah berada di RSPAU Hardjolukito untuk menunggu proses identifikasi selesai.
Menurut adiknya, Bayu SP, Fransisca sehari-harinya bekerja sebagai bidan di salah satu rumah sakit swasta di Karanganyar. Dia juga tahu kalau kakaknya hendak terbang bersama pacarnya ke Yogyakarta menggunakan helikopter.
"Kami tahu ada nama Fransisca dari berita di televisi. Kami kemudian langsung menuju RS Bhayangkara dan kemudian disuruh RSPAU Hardjolukito," kata Bayu bersama beberapa anggota keluarganya. (bgs/dra)











































