Dari pantauan CCTV Jasa Marga, antrean kendaraan terjadi jelang gerbang Tol Ciawi di KM 45. Dari akun twitter @JASAMARGA, antrean kendaraan tersebut mencapai 3 kilometer pada pukul 08.37 WIB, Kamis (7/72016).
Saat ini, kepolisian memberlakukan arus satu arah ke Puncak. Ini diberlakukan karena lonjakan jumlah kendaraan selepas gerbang Tol Ciawi menuju Gadog hingga ke arah Puncak.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemacetan pada libur lebaran hari ini juga terjadi di Tol Cikampek-Purbaleunyi. Antrean keluar Gerbang Tol Cileunyi dilaporkan sudah mencapai 6 km. Sejumlah tempat wisata di Bandung diperkirakan akan dipenuhi wisatawan lokal hari ini. (fdn/hri)











































