123 Orang Jadi Korban Tewas Saat Arus Mudik 30 Juni-3 Juli

123 Orang Jadi Korban Tewas Saat Arus Mudik 30 Juni-3 Juli

Wahyu Daniel - detikNews
Senin, 04 Jul 2016 14:26 WIB
123 Orang Jadi Korban Tewas Saat Arus Mudik 30 Juni-3 Juli
Foto: dhani irawan/detikcom
Jakarta - Jumlah korban tewas akibat kecelakaan lalu lintas hingga hari Minggu (3/7) mencapai 123 orang. Total kecelakaan lalu lintas saat arus mudik pada tanggal 30 Juni-3 Juli mencapai 596 kejadian.

Dikutip dari data Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Senin (4/7/2016), petugas mencatat ada 195 orang mengalami luka berat. Sementara korban luka ringan mencapai 703 orang.

Sedangkan dari data kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas di antaranya 725 motor, 164 mobil penumpang, 30 unit bus, mobil barang 117. Sedangkan kendaraan khusus sebanyak 6 unit dan kendaraan tidak bermotor yakni 25 unit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan Mabes Polri merilis, titik kemacetan pada H-3 Lebaran berada di Gerbang Tol Cikarang Utama pada pukul 18.00-20.00 WIB dan 22.00-24.00 WIB. Kemacetan parah juga terjadi di Gerbang Tol Brebes Timur, Jateng. (fdn/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads