"Dari arah Pondokgede ke Cikarang Utama (Tol Jakarta-Cikampek) masih lancar maupun arah sebaliknya," ujar Awi kepada detikcom, Jumat (1/7/2016).
Sementara kemacetan justru terjadi di Cawang arah ke Kota, Pasar Senen, Simpang Grogol, Tanah Abang. Sedangkan Jl Gatot Subroto dari Mampang sampai ke Semanggi dilaporkan padat merayap.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kepadatan arus mudik ke arah Cikampek diperkirakan terjadi pada sore hingga malam hari nanti. Polda Metro Jaya telah mengerahkan tim dari Direktorat Lalu Lintas untuk melakukan pengaturan dan penjagaan di simpul-simpul kemacetan.
![]() |












































