"Dalam upaya mempercepat transaksi tol di GT Palimanan, LMS melakukan dua langkah inisiatif ditujukan untuk kendaraan Golongan I (mobil pribadi dan bus) yang merupakan pengguna mayoritas di saat mudik lebaran, dan akan berlaku pada saat puncak arus mudik dari tanggal 1 sampai 5 Juli 2016," kata Wakil Direktur Utama PT Lintas Marga Sedaya (LMS) Hudaya Arryanto, Kamis (30/6/2016).
Menurut dia, pembulatan tarif tol ke bawah, khusus untuk pembayaran secara tunai di Gerbang Tol Palimanan untuk kendaraan Golongan I dengan asal perjalanan dari Gerbang Tol Cikarang Utama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian untuk penjualan voucher tol prabayar yang juga ditujukan bagi kendaraan Golongan I dengan asal-tujuan Cikarang Utama-Palimanan. Voucher dengan nilai pembulatan Rp 108.000 ini dapat dibeli di Rest Area Tol Cipali arah Palimanan (Type A / besar di KM 102 dan KM 166), di Rest Area Tol Jakarta-Cikampek KM 57, serta dapat juga dibeli menjelang gerbang Tol Palimanan.
"Petugas 'jemput kendaraan' di gerbang Palimanan akan melakukan penjualan voucher ini di samping menyediakan layanan penukaran uang kecil. Voucher berlaku sebagai alat pembayaran di gardu tol seperti halnya uang pas, sehingga proses pembayaran tol menjadi lebih cepat," tegasnya.
(dra/dra)











































