Jokowi menerima kedatangan APTHI di Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (28/6/2016). Pantauan detikcom, ada sekitar 20 orang yang diterima Jokowi di ruang tengah Istana Merdeka.
Foto: Presiden Jokowi menerima kedatangan menerima kedatangan Asosiasi Perguruan Tinggi Hukum Indonesia (Ray Jordan/detikcom) |
Jokowi terlihat mengenakan kemeja putih lengan panjang. Jokowi didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi M Nasir. Juru Bicara Presiden Johan Budi SP turut hadir dalam pertemuan itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Presiden Jokowi tampak berbincang-bincang dengan para perwakilan APTHI (Ray Jordan/detikcom) |
Agenda menerima APTHI ini awalnya tidak terjadwal di agenda resmi yang disebarkan oleh Biro Pers Istana Kepresidenan. Sementara itu, sore hari nanti Jokowi dijadwalkan untuk membagi-bagikan sembako di kawasan Bogor, Jawa Barat dan dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama dengan para anak yatim dan penyandang disabilitas di Istana Kepresidenan Bogor. (rjo/hri)












































Foto: Presiden Jokowi menerima kedatangan menerima kedatangan Asosiasi Perguruan Tinggi Hukum Indonesia (Ray Jordan/detikcom)
Presiden Jokowi tampak berbincang-bincang dengan para perwakilan APTHI (Ray Jordan/detikcom)