"Masih evakuasi karena reruntuhan di lantai 4," ucap Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara, Satriadi di lokasi, Jalan Gedong panjang, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (18/6/2016).
Baca juga: Begini Kondisi Bangunan di Jakut yang Roboh Timpa 6 Orang
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Kondisi bangunan (Edward/detikcom) |
Satriadi menerima informasi bangunan itu dalam sengketa, namun belum bisa terkonfirmasi. Saat ini dua orang yang masih tertimpa bangunan belum bisa dijangkau oleh petugas. Satu di antaranya dipastikan meninggal.
"Masih belum terjangkau, masih terus ditembusin," ujarnya.
"Satu dipastikan meninggal, satu lagi masih ada tanda-tanda kehidupan," imbuh Satriadi.
Proses evakuasi dilakukan dengan pembuatan lobang dari lantai 5 bangunan untuk jalan peralatan dan petugas. Sementara lantai 4 dibuat shoring atau penahan untuk menstabilkan bangunan, dan di lantai 3 dibuat lobang untuk jalan mengeluarkan korban.
"Proses sedang berlangsung semuanya," imbuhnya.
Saat ini petugas Damkar Jakut dibantu 15 personel tim Colapse Structure Search And Rescue (CSSR) Basarnas yang tiba sekitar pukul 16.45 WIB. Operasi penyelamatan dipimpin Komandan Kompi Charles melalui koordinasi Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara.
Foto: Tim Basarnas (Edward/detikcom) |












































Foto: Kondisi bangunan (Edward/detikcom)
Foto: Tim Basarnas (Edward/detikcom)