"Ada tiga RT di Mata Air, Kota Padang yang terjebak banjir dievakuasi BPBD," ucap salah seorang warga, Koko Rakasiwi saat dihubungi, Kamis (16/6/2016).
Foto: Warga Mata Air, Kota Padang mengungsi (Koko/warga) |
Menurutnya, di Kelurahan Mata Air banjir merendam beberapa RT setiggi kepala orang dewasa. BPBD Kota Padang menerjunkan satu perahu karet untuk mengevakuasi warga ke masjid.
"Mereka diungsikan pakai perahu karet," ujarnya.
Foto: Warga Mata Air, Kota Padang mengungsi (Koko/warga) |
Sebagian warga lainnya langsung mengungsikan diri dengan berjalan ke daerah yang lebih tinggi, sambil membawa beberapa barang. Sementara itu di jalanan Mata Air, kondisinya relatif normal tak terendam banjir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(miq/rii)












































Foto: Warga Mata Air, Kota Padang mengungsi (Koko/warga)
Foto: Warga Mata Air, Kota Padang mengungsi (Koko/warga)