"Kami yakin tidak ada uang mengalir ke majelis," kata humas PN Jakut Hasoloan Sianturi yang juga anggota majelis Saipul Jamil kepada detikcom, Kamis (16/6/2016).
Majelis Saipul Jamil diketuai hakim Ifa Sudewi yang juga Wakil Ketua PN Jakut. Rencananya Ifa akan dilantik menjadi Ketua PN Sidoarjo pada Jumat (17/6) esok.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di tempat terpisah, Wakil Ketua KPK Basaria Pandjaitan menyebut bahwa penyidik KPK masih mengembangkan aliran suap itu terhadap majelis hakim kasus itu. Basaria menegaskan bahwa kasus tersebut tidak akan hanya berhenti di panitera saja.
"Kemungkinan pengembangan penyidikan masih sangat mungkin. Saat ini penyidik kami juga melakukan pemeriksaan," kata Basaria.
"Negosiasi jaksa dan hakim masih dalam pengembangan, tapi dalam prediksi penyidik apakah berhenti sampai panitera dan ada terusan ke atas? Sampai saat ini belum bisa membuktikan itu juga, tapi masih didalami proses pengembangan penyidikan," kata Basaria.
KPK sendiri telah menyediakan 4 orang di kasus suap ini, yaitu:
1. Pengacara Saipul Jamil, Bertha Natalia Ruruk Kariman
2. Kakak Saipul Jamil, Samsul Hidayatullah.
3. Panitera Pengganti (PP) Jakarta Utara, Rohadi.
4. Pengacara Saipul Jamil, Kasman Sangaji. (asp/rvk)











































