Hindari Macet Mudik Lebaran, GT Cikopo Dibongkar

Hindari Macet Mudik Lebaran, GT Cikopo Dibongkar

Niken Widya Yunita - detikNews
Senin, 13 Jun 2016 15:57 WIB
Hindari Macet Mudik Lebaran, GT Cikopo Dibongkar
Ilustrasi GT Cikopo (Foto: Rachman Haryanto/detikcom)
Jakarta - Mulai musim mudik tahun ini, tak ada lagi macet di gerbang tol (GT) Cikopo. GT Cikopo dibongkar dan alat berat berupa eskavator merobohkan pintu tol tersebut.

Pembongkaran ini menyusul pengintegrasian sistem pembayaran antar jalan tol yang berbeda pengelola mulai hari ini. Nantinya pemudik cukup mengambil kartu di GT Cikarang Utama dan membayar di GT Palimanan.

"GT Cikopo dibongkar. Jadi tidak ada transaksi lagi di GT Cikopo," ujar Sugeng, petugas Tol Cipali ketika dikonfirmasi detikcom, Senin (13/6/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Sugeng, kegiatan tersebut dilakukan sesuai dengan surat edaran dari Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono. Tujuan pembongkaran tersebut yakni untuk mengantisipasi antrean panjang saat mudik.

"Jadi tidak ada pembayaran di GT Cikopo, istilahnya dilosin saja," kata Sugeng.

Gerbang Tol Cikopo awalnya merupakan gerbang utama yang menghubungkan pintu terakhir Jalan Tol Jakarta-Cikampek (yang dikelola PT Jasa Marga) dengan Cikopo-Palimanan (yang dikelola PT Lintas Marga Sedaya).

Namun mulai hari ini gerbang tol Cikopo dihancurkan seiring kebijakan pemerintah mengintegrasikan sistem pembayaran antar jalan tol yang berbeda pengelola. Hal tersebut seperti tertuang dalam Nota Dinas Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) No PW.01.01-P/70 tanggal 12 Mei 2016 tentang integrasi sistem pembayaran tol.

Uji coba integrasi sistem pembayaran pada ruas Tol Trans Jawa dimulai pada hari ini. Dua jalan tol yang akan diintegrasikan pada musim mudik nanti, yakni untuk pembayaran Jakarta-Palimanan dan Cipali-Brebes.

Hal ini mempersingkat proses pembayaran lantaran sebelumnya, pengguna tol dari Jakarta menuju Brebes Timur harus melakukan pembayaran beberapa kali pada barrier gate alias gerbang tol pembatas antar jalan tol yang berbeda pengelola seperti di Gerbang Tol Plumbon 3, Plumbon 4, Ciperna Utama dan Mertapada.

Nantinya pemudik hanya akan mengambil kartu di Cikarang Utama kemudian membayar di Palimanan. Bagi yang ke Jawa Tengah, pengendara diberi kartu lagi dan membayar di gate tempatnya keluar selanjutnya, misalnya di Brebes Timur. (nwy/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads