"Aduh, enggak usah ngomong itu," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin (13/5/2016).
Dia tak mau berkomentar soal Pilgub DKI lantaran masih banyak tugas kegubernuran yang harus dia selesaikan. Lebih baik, berbicara pekerjaan di DKI saja daripada berbicara soal Pilgub DKI 2017.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, salah satu anggota Teman Ahok bernama I Gusti Putu Artha menyampaikan kabar adanya rekannya yang ingin mencabut dukungan untuk Ahok bila Ahok meninggalkan jalur independen.
"Bahkan sudah ada di grup WhatsApp saya kalau sampai Ahok maju dari parpol kita mau buang dukungan yang sudah dikumpulkan," kata Putu di Warung Daun, Jakarta Pusat, Sabtu (11/6/2016) lalu.
Ahok sudah beberapa kali menyatakan bakal tetap teguh berada di jalur independen. Dia tak akan beralih ke jalur parpol karena tak ingin mengecewakan Teman Ahok.
"Kalau saya sih enggak mungkin ninggalin Teman Ahok ya, sesuatu yang bisa kecewa berat," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (9/6/2016) lampau. (dnu/aan)