"Sekitar pukul 06.00 WIB pagi, pesawat mau take off. Ketika mau lurus runway, roda depannya oleng sehingga menutupi pergerakan runway," kata Komandan Pangkalan TNI AU Abdulrachman Saleh, Marsma TNI RM Djoko Seno Putro kepada wartawan, Sabtu (4/6/2016).
Berikut kronologi patahnya roda depan Hercules A-1308 hingga menyebabkan penutupan Bandara Abdulrachman Saleh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pesawat Hercules dipiloti Mayor (Pnb) Marlon A sejak subuh sudah melaksanakan loading barang sebanyak 5.200 kilogram.
Sabtu (4/6/2016), 04.45 WIB
Pesawat melaksanakan taxy menuju runway 17 Lapangan Udara Abdulrachman Saleh.
Sabtu (4/6/2016), 04.50 WIB
Pesawat A-1308 pada saat line up terjadi insiden berupa nose wheel depan patah yang mengakibatkan pesawat melintang diatas runway.
Team Crash Lanud Abdulrachman Saleh kemudian mendatangi lokasi untuk menurunkan penumpang serta barang dalam pesawat. (tor/tor)











































