Peristiwa tersebut terjadi ti Tol Ancol KM 19,700 menuju Priok, Jumat (3/6/2016) pagi. Kecelakaan berawal karena pengemudi kontainer bernopol B 9904 SA itu panik.
"Ada percikan di dashbor kontainer. Pengemudi panik lalu bantung setir ke kanan," ujar petugas PJR Tol Citra Marga, Aiptu Hadi saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (3/6/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Truk Kontainer yang mengalami kecelakaan. Dok. Istimewa |
Pengemudi kendaraaan TNI AL berpangkat Kelasi terluka akibat peristiwa itu. Pria bernama Candra Serui langsung dilarikan ke rumah sakit.
"Patah kaki kanan. Dirujuk ke RS Mitra Kemayoran," jelas Hadi.
Mobil Dinas TNI AL ringsek. Dok. Istimewa |
Meski begitu, kecelakaan tidak menyebabkan kemacetan. "Masih proses evakuasi. Hanya padat jelang lokasi," imbuh Hadi. (elz/dha)












































Truk Kontainer yang mengalami kecelakaan. Dok. Istimewa
Mobil Dinas TNI AL ringsek. Dok. Istimewa