Jokowi Terima Surat Tugas Duta Besar Luar Biasa dari 8 Negara

Jokowi Terima Surat Tugas Duta Besar Luar Biasa dari 8 Negara

Ray Jordan - detikNews
Selasa, 31 Mei 2016 10:35 WIB
Jokowi Terima Surat Tugas Duta Besar Luar Biasa dari 8 Negara
Foto: Presiden Jokowi Surat Tugas Duta Besar Luar Biasa dari 8 Negara/Jordan/detikcom
Jakarta - Presiden Joko Widodo hari ini menerima Surat Kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh di Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Ada 8 duta besar yang menyerahkan surat tugas tersebut ke Presiden Jokowi.

Acara serah terima surat tugas tersebut berlangsung di Ruang Credential Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (31/5/2016). Jokowi menerima langsung surat dari para duta besar tersebut.

Setelah menerima surat, Jokowi mengajak para duta besar itu berbincang di ruang tengah Istana Merdeka. Selanjutnya Jokowi dan para duta besar melakukan pertemuan tertutup.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Turut mendampingi Presiden Jokowi yakni Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung. 3 dari 8 Duta Besar tersebut berkedudukan di luar Indonesia.

Presiden Jokowi Surat Tugas Duta Besar Luar Biasa dari 8 Negara


Berikut para duta besar yang menyerahkan Surat Kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh:

1. Y.M Tuan Slobodan Marinkovic, Duta Besar LBBP Designate Resident Republik Serbia untuk Republik Indonesia.

2.Y.M Tuan Arega Hailu Teffera, Duta Besar LBBP Designate Resident Republik Demokratik Federal Ethiopia untuk Republik Indonesia.

3. Y.M Tuan Anung Htoo, Duta Besar LBBP Designate Resident Republik Uni Myanmar untuk Republik Indonesia.

4. Y.M Tuan Ny Roya Rahmani, Duta Besar LBBP Designate Resident Republik Islam Afghanistan untuk Republik Indonesia.

5. Y.M Tuan Alberto Xavier Pereire Carlos, Duta Besar LBBP Designate Resident Republik Demokratik Timor Leste untuk Republik Indonesia.

6. Y.M Tuan Benjamin Clement Eghan, Duta Besar LBBP Designate Non Resident Republik Ghana untuk Republik Indonesia, berkedudukan di Kuala Lumpur.

7. Y.M Tuan Lopologang C Lekoa, Duta Besar LBBP Designate Non Resident Republik Bostwana untuk Republik Indonesia, berkedudukan di Canberra.

8. Y.M Tuan Egidius Meilunas, Duta Besar LBBP Designate Non Resident Republik Lithuania untuk Republik Indonesia, berkedudukan di Tokyo. (jor/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads