Melihat gejala politik itu, Ahok lebih bersikap menunggu sikap resmi Partai Golkar. "Ya tunggu saja hasilnya," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin (30/5/2016).
Novanto menyatakan dirinya adalah sahabat Ahok, dan Ahok juga memaklumi bahwa Novanto dan kader Golkar banyak yang berteman dengannya. Wajar saja Golkar bersikap positif kepada dirinya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun soal kepastian soal sikap Golkar di Pilgub DKI 2017, Ahok mengaku tak tahu menahu. Sebelumnya, Novanto memuji kinerja Ahok menggawangi DKI.
"Yang jelas, Pak Ahok sangat baik dan kinerjanya berhasil. Itu yang saya lihat," kata Novanto di Gedung DPR. (dnu/hri)











































