"Kalau sampai meresahkan saya kira tidak. Tetapi itu harus cepat ditangani," ujar Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Boy Rafli di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis, (26/5/2016).
Boy menegaskan, Polri berupaya keras segera menangkap pelaku. Selain itu juga meredam ekses yang mungkin muncul.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Informasi yang dihimpun berbagai sumber, awal mula kejadian dari kelompok korban laki-laki sebanyak 6 orang mengendarai 3 (tiga) sepeda motor berboncengan dari arah jalan magelang melintas di perempatan mirota kampus Gondokusuman. Kemudian salah satu dari kelompok korban terkena bacokan dari pelaku yang menggunakan motor bebek matic.
Selanjutnya teman korban berusaha mengejar pelaku sampai di pertigaan Jl Perwakilan, kemudian berhenti dan sempat terjadi perkelahian tetapi salah satu dari teman korban justru terkena bacokan dari orang yang dikejar.
Mengetahui kalah jumlah kemudian orang yang dikejar melarikan diri menggunakan sepeda motor kearah utara, namun temannya tertinggal dan kemudian dipukuli oleh teman-teman yang mengejar, namun sempat lari menyebrang jalan melalui jalur lambat wilayah Gedongtengen dan kemudian kembali tertangkap dan dianiaya hingga terluka di bagian kepala. (edo/dra)











































