Abang, Jakarta Pusat. Saksi mata di lokasi mengatakan, motor dengan kecepatan maksimal tersebut kehilangan kendali kemudian masuk ke kolong mobil box.
"Tadi di flyover pengendara motor yang berbaju merah itu kencang sekali, sepertinya gas tinggi karena mau naik ke flyover itu. Terus hilang fokus, sepertinya pengendara ngantuk terus nabrak mobil," kata seorang saksi mata, Dede Ariyanto kepada detikcom Rabu (25/5/2016).
Dede mengatakan, saat kecelakaan terjadi lalu lintas di lokasi tidak terlalu padat. Mobil box sendiri tengah melaju dengan kecepatan biasa saja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Warga sekitar, sambung Dede, kemudian membantu pengendara tersebut. Situasi di sekitar tempat kecelakaan sempat ramai oleh pengendara yang penasaran dan menonton proses evakuasi oleh warga.
"(Lalu lintas) sempat ramai tapi masih biasa saja, saya juga tadi sempat diklakson sama taksi supaya jalan," jelas dia.
(faj/faj)











































