Hampir 8 Jam Diperiksa KPK, Nurhadi Tolak Berkomentar

Hampir 8 Jam Diperiksa KPK, Nurhadi Tolak Berkomentar

Rini Friastuti - detikNews
Selasa, 24 Mei 2016 18:06 WIB
Foto: Nurhadi memenuhi panggilan KPK pagi tadi/ (Iswahyudi/detikcom)
Jakarta - Setelah hampir 8 jam menjalani pemeriksaan, sore ini Sekretaris Mahkamah Agung (MA) Nurhadi Abdurachman keluar dari gedung KPK. Tak sepatah kata pun keluar dari mulut Nurhadi saat dirinya selesai menjalani pemeriksaan.

Pantauan detikcom di gedung KPK, Selasa (24/5/2016), Nurhadi keluar dari gedung KPK pukul 17.45 WIB. Begitu keluar dirinya langsung diberondong pertanyaan oleh awak media.

Namun Nurhadi, yang diperiksa sekitar pukul 10.00 WIB itu memilih bungkam. Sambil berusaha masuk ke dalam mobilnya, Nurhadi hanya menggerak-gerakan tangan tanda tak ingin menjawab satu pun pertanyaan terkait isi pemeriksaan hari ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain Nurhadi, Panitera sekretaris PN Jakpus, Edy Nasution hari ini juga menjalani pemeriksaan sebagai tersangka. Namun pemeriksaan Edy urung dilakukan.

"Setelah dijadwalkan untuk menjalani pemeriksaan, EN tidak hadir," ujar Plt Kabiro Humas KPK, Yuyuk Andriati dalam jumpa pers. (rii/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads