Polisi Buru Komplotan Modus Ban Gembos yang Tembak Mobil Kapolsek Teluknaga

Polisi Buru Komplotan Modus Ban Gembos yang Tembak Mobil Kapolsek Teluknaga

Mei Amelia R - detikNews
Sabtu, 21 Mei 2016 16:31 WIB
Polisi Buru Komplotan Modus Ban Gembos yang Tembak Mobil Kapolsek Teluknaga
Foto: Andhika Akbarayansyah
Jakarta - Polisi memburu komplotan modus ban gembos yang mencoba mengerjai dan menembak mobil Kapolsek Teluknaga, Tangerang Kompol Supriyanto di kawasan Tanjung Barat, Jaksel. Polisi saat ini melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku.

"Kasus ini masih lidik. Pelaku ada 3-4 orang," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Tubagus Ade Hidayat yang dikonfirmasi detikcom, Sabtu (21/5/2016).

Pelaku melakukan percobaan perampokan pada Kompol Supriyanto pagi tadi pukul 08.30 WIB. Pelaku dengan motor memepet mobil Supriyanto dan memberitahu kalau ban mobil korban gembos di sekitar kawasan Rancho Tanjung Barat. Pelaku bahkan sampai menghalang-halangi jalan mobil X-Trail korban.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hingga akhirnya Kompol Supriyanto berhenti dan menepikan kendaraannya lalu berteriak kepada satpam yang ada di area itu untuk menangkap pelaku. Diteriaki pelaku kabur, namun saat korban melaju 50 meter, ada pemotor yang menembak airsoft gun ke kaca depan mobil. Kaca tak pecah dan selongsong peluru masih dicari. Pelaku kabur naik ke flyover Tanjungbarat ke arah Cilandak.

Sedang Kompol Supriyanto yang dikonfirmasi menegaskan dirinya baik-baik saja, tak ada luka.

"Yang penting tidak terjadi apa-apa sama saya," tutup dia. (dra/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads