Gerindra Sendirian di KMP, Fadli Zon: Rakyat Mendukung Kami

Gerindra Sendirian di KMP, Fadli Zon: Rakyat Mendukung Kami

M Iqbal - detikNews
Selasa, 17 Mei 2016 13:16 WIB
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Partai Gerindra ditinggal sendirian di Koalisi Merah Putih (KMP) setelah Golkar menegaskan sikap politiknya keluar KMP dan mendukung pemerintah. Alih-alih galau, Waketum Gerindra Fadli Zon malah yakin Gerindra menang di 2019.

"Kami malah semakin ramai dengan rakyat yang mendukung kita. Saya kira ini jalan Gerindra menang di 2019," ucap Fadli Zon usai rapat paripurna di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (17/5/2016).

Fadli menilai tidak ada hal yang luar biasa dari sikap politik Golkar yang disahkan di Munaslub tersebut. Menurutnya, partai pendukung pemerintah pun tidak serta merta menjadi 'stempel' semua kebijakan pemerintah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tidak ada yang mengagetkan di situ. Kita hargai sikap politik, kami tidak merasa kehilangan. Ini salah satu dinamika politik yang biasa," ujarnya.

Fadli menyebut komunikasi Gerindra dengan partai-partai yang sebelumnya KMP juga akan tetap terbangun. Fadli mengutip sambutan Ical dalam pidato di Munaslub bahwa silaturahmi Golkar dengan KMP tetap jalan.

"Nanti kita akan komunikasi ke kawan Golkar," kata Fadli. (bal/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads