Proses pengangkatan 'bangkai' JPO Tol JORR BSD (Ahmad Masaul/detikcom) |
Pantauan detikcom, Senin (16/5/2016), sisa jembatan yang masih melintang di jalan tol JORR BSD KM 7+600 berhasil diangkat sekitar pukul 17.40 WIB. Petugas menyebut bangkai JPO itu akan dibawa menggunakan truk tronton. Akan tetapi, sisa jembatan belum diketahui akan dibawa ke mana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski sudah berhasil dievakuasi sepenuhnya, lalin ruas tol dari BSD yang mengarah ke Jakarta masih ditutup. Penyebabnya adalah masih banyaknya kendaran besar termasuk tiga crane yang mengangkut 'bangkai' JPO.
Saat ini kondisi lajur jalan menuju BSD terlihat padat merayap. Diperkirakan dalam waktu dekat, lajur menuju Jakarta bisa dilalui malam ini. (aws/fjp)












































Proses pengangkatan 'bangkai' JPO Tol JORR BSD (Ahmad Masaul/detikcom)