Munaslub Partai Golkar akan resmi dibuka malam ini di Ballroom BNDCC, Badung, Bali, Sabtu (14/5/2016). Ada 8 caketum dalam Munas rekonsiliasi itu yang akan menggantikan Aburizal Bakrie (Ical) di pucuk pimpinan Golkar.
Para elite Golkar saling menyapa dan melempar senyum tampak gembira akan acara ini. Sebut saja Agung Laksono, Yorrys Raweyai, Fadel Muhammad dan Akbar Tandjung duduk berdekatan dengan caketum.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelum Jokowi, tampak memasuki ruangan acara adalah Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan yang merupakan politisi senior Golkar. Mengenakan kemeja batik berwarna kuning, Luhut mendapat tepuk tangan dan sorak sorai dari para kader Golkar.
"Pak Luhut, pak Luhut," teriak salah satu di antara kader di lokasi.
Selain Luhut, dari Kabinet Kerja juga hadir Menkum HAM Yasonna Laoly dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Selain itu sejumlah tokoh nasional terlihat hadir, seperti Jimly Asshiddiqi dan Din Syamsuddin.
Para ketum parpol lain juga terlihat hadir, seperti Ketum Hanura Wiranto, Ketum PPP Romahurmuziy, Ketum Partai NasDem Surya Paloh. Sementara Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri tidak jadi hadir dan diwakilkan oleh sang sekjen, Hasto Kristianto.
"Ibu mengirim saya," kata Hasto.
Jika para Ketum KIH mayoritas hadir, tidak demikian dengan para Ketum dari KMP. PKS hanya mengirimkan sekjennya, Mustafa Kamal, PAN diwakilkan oleh Wakil Ketua Umumnya, Bara Hasibuan, sementara belum terlihat ada perwakilan dari Gerindra.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian mengheningkan cipta, dan Mars Golkar. Kemudian juga ada pembacaan Pancasila yang dipimpin oleh kelompok paskibra. (ear/hri)











































