Peluncuran Kartu Pintar bagi seluruh pelajar se-Makassar ini menggandeng Bank BNI sebagai penyedia Kartu Pintar, yang turut dirangkaikan dengan momen dua tahun kepemimpinan Wali Kota Ramdhan Pomanto dan wakilnya, Syamsu Rizal.
Dalam peluncuran pada Makassar City Expo 2016 yang dirangkaikan pergelaran musik, fashion show Batik Lontara dan ratusan pelajar SMU se-Makassar ini turut dihadiri Pimpinan BNI Wilayah Makassar Slamet Jumantoro, anggota DPRD Makassar dan sekitar seribu warga Makassar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Menurut Ramdhan, Kartu Pintar ini memiliki beberapa manfaat seperti alat menabung, membayar di mesin EDC BNI, serta alat akses di sekolah, seperti absensi siswa yang akan ter-notifikasi ke nomor ponsel orang tua pelajar.
"Orang tua siswa akan mudah mengawasi anaknya dengan adanya Kartu Pintar, seperti mengawasi absensi dan aktifitas anaknya di sekolah, nantinya sistem ini akan terintegrasi di semua sekolah se-Makassar," ujar Walikota yang akrab disapa Danny ini, Minggu (8/5/2016).
Sebelumnya, pada tahun pertama kepemimpinannya, Danny lebih dulu meluncurkan kartu pintar untuk PNS di jajaran Pemkot Makassar yang berfungsi sebagai alat pembayaran Debit Card (Kartu ATM) Brizzi (uang elektronik) sekaligus berfungsi sebagai alat akses data ke sistem Pemkot Makassar.
![]() |
Kartu pegawai berbundling kartu BRI ini dapat mengakses data kepegawaian, data kependudukan, data rekam medik dan data pajak bumi dan bangunan.
Dalam MC Expo 2016 ini, selain ditampilkan stand pamer dari seluruh Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) di jajaran Pemkot Makassar, juga digelar festival kuliner khas Makassar. Yang unik pula dalam MC Expo ini juga dipamerkan penganan khas Makassar, Gogos, dengan panjang sekitar 300 meter.
(mna/fdn)













































