detikcom kembali menengok kondisi Kalijodo, Jumat (6/5/2016), pukul 15.00 WIB. Di sana, masih terdapat alat berat yang meratakan tanah. Sejumlah pekerja proyek juga masih sibuk untuk membuat pondasi dan membersihkan puing-puing sisa bangunan.
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Isna (40) warga yang masih berdagang di sekitar lokasi mengatakan, kondisi Kalijodo memang sudah banyak berubah. Tak ada lagi geliat kehidupan malam di sana. Dagangannya pun hanya dibeli para pekerja proyek.
"Nggak ada yang beli. Mau dagang nggak ada orangnya," kata Isna.
![]() |
Sulaiman (62), sopir yang sehari-hari mangkal di sekitar Kalijodo menambahkan, pekerja proyek di Kalijodo bekerja siang malam. Mereka sibuk mengerjakan pondasi untuk lapangan dan arena lainnya.
"Sudah ada sebulan lebih (proyeknya). Katanya mau dijadiin lapangan," ungkapnya.
Meski banyak pekerjaan proyek, tak sedikit anak-anak yang memanfaatkan area tersebut untuk bermain. Ada yang bermain sepatu roda dan berlari-lari di sekitar lokasi.
![]() |
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini