Mobil yang dikemudikan Muhamad Ali (39) melaju dari arah Mundu menuju Desa Suci. Saat melintasi rel, mobil tiba-tiba mogok.
"Pada saat melintasi rel kereta tanpa palang pintu, tiba-tiba kendaraan tersebut mogok di atas rel sehingga tertabrak dengan KA Argo Lawu yang melintas dari Stasiun Luwung menuju Stasiun Perujakan," ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus kepada wartawan, Kamis (5/5/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Muhamad mengalami luka hematum di kepala dan tidak sadarkan diri. Kemudian dibawa ke RS Pelabuhan," tandasnya. (avn/Hbb)











































