"Motifnya dendamnya, salah satunya dia sering diusir dari kelas. Memang anak ini bandel," ujar Kapolrestabes Medan Kombes Mardiaz saat dikonfirmasi detikcom, Selasa (3/5/2016).
Mardiaz menegaskan, RS juga sering tidak disiplin di kelas. Wajar saja dia ditegur oleh Nurain. Tetapi perlakuan dosen itu malah dianggap RS sebagai bentuk intimidasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
RS menusuk Dosen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Nurain Lubis (63) pada Senin (2/5) sore. Saat keluar dari toilet, Nurain ditusuk di lehernya, tersungkur dan tewas karena kehabisan darah. Sedangkan RS langsung ditangkap mahasiswa lainnya dan dikeroyok hingga babak belur.
"Sekarang si RS sudah ditahanan, sudah diperiksa," pungkas Mardiaz. (rvk/dra)