Puluhan PRT Ikut Ramaikan Hari Buruh di Thamrin

Puluhan PRT Ikut Ramaikan Hari Buruh di Thamrin

Fajar Yugaswara - detikNews
Minggu, 01 Mei 2016 08:19 WIB
Puluhan PRT Ikut Ramaikan Hari Buruh di Thamrin
Foto: Fajar Yugaswara/detikcom
Jakarta - Puluhan ibu yang tergabung dalam Jaringan Nasional Advokasi Pekerja Rumah Tangga (PRT) ikut memperingati Hari Buruh. Mereka menuntut agar pemerintah ikut memberikan perhatian terhadap hak-haknya sebagai pekerja.

Kompak mengenakan baju warnah hitam dan merah, para ibu PRT ini datang ke Patung Arjuna Wijaya atau patung kereta kuda di persimpangan Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, sekitar pukul 07.45 WIB, Minggu (1/5/2016).

"Salam buruh...Hidup PRT," teriak koordinator aksi diikuti jawaban lantang 'Merdeka' oleh para ibu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kehadiran para PRT ini tidak mengganggu warga yang tengah berolahraga di arena car free day. Memang para PRT ini menggelar aksi dengan membaca puisi yang menuntut kesejahteraan.

Di Bundaran HI, warga juga tetap berolahraga. Namun yang jadi pembeda, car free day hari ini dijaga cukup banyak personel polisi yang mengawal peringatan May Day.

(fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads