"Informasi saat ini sudah lebih lancar dari Kalimalang menuju Cikunir," ujar petugas Jasa Marga Mutia saat dikonfirmasi pada pukul 10.20 WIB, Jumat (29/4/2016).
Kepadatan kendaraan terjadi saat memasuki tol Halim Perdanakusuma melewati Cawang hingga Semanggi. "Kepadatan disebabkan karena volume kendaraan," terangnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pagi tadi sekitar pukul 07.15 WIB, kemacetan di tol Cikampek menyebabkan kepadatan kendaraan hingga Cikunir. Kepadatan sudah terjadi sejak KM 11 di sekitaran intersection Cikunir.
Jarak sepanjang 5 km (dari KM 7 Jatibening sampai KM 2 pintu tol Halim) ditempuh dalam kurang lebih 45 menit. Padahal biasanya di area itu ditempuh kurang dari 20 menit tiap pagi. (tfq/nrl)











































