"Ya hari ini direncanakan Menkum HAM akan mengadakan konpers terkait muktamar, muktamar islah dengan jumlah kepengurusan yang agak lumayan.Β Β Karena islah, ada ratusan, ada beberapa nama masuk, misal Taufiequrrachman Ruki mantan ketua KPK, kita posisikan dia sebagai ketua mahkamah partai," kata politikus senior PPP Hasrul Azwar kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (27/4/2016).
Hasrul menuturkan PPP memang menawarkan posisi itu ke Ruki. Dan Ruki bersedia. Mahkamah Partai bertugas untuk mengadili sengketa kepengurusan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hasrul menjelaskan kubu Djan Faridz juga akan masuk kepengurusan. Salah satu elite PPP kubu Djan akan diberi kursi Waketum.
"Kita plot salah satu dari mereka sebagai Waketum," ujar Hasrul.
(tor/tor)











































