Kobaran api terlihat melalap seluruh bodi mobil dengan asap hitam membumbung di atasnya.
"Saat ini masih dalam proses pemadaman oleh petugas. Masih di lajur 1," kata petugas Jasa Marga Traffic Information Center, Ema saat dikonfirmasi detikcom, Senin (25/4/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Belum diketahui bagaimana kondisi pengemudi maupun penumpang di dalamnya. Termasuk apa penyebab kebakaran tersebut juga belum diketahui secara pasti.
Akibat kebakaran ini, lalu lintas di sekitar lokasi tersendat. "Tersendat hanya di sekitar lokasi kebakaran saja," kata Ema.
(kff/dnu)











































