Cerita Stephen Anak Eks Menteri Soal Insiden Vellfire Adiknya Tabrak 4 Mobil

Cerita Stephen Anak Eks Menteri Soal Insiden Vellfire Adiknya Tabrak 4 Mobil

Mei Amelia R - detikNews
Jumat, 22 Apr 2016 18:12 WIB
Foto: dok. Stephen
Jakarta - Stephen Conquer berbagi cerita tentang insiden Velffire adiknya Hadi Prasetyo (16) menabrak empat mobil di Jl Ciniru, Kebayoran Baru, Jaksel. Stephen mengakui semua berawal dari insiden foto di dekat mobil Mercy Sport.

"Jadi kan saya pertama-tama lagi anteng di Kota Wisata di kediaman saya sama tunangan saya. Sudah gitu disuruh mendadak gitu, Ibu Tini, ibu saya di Ciniru, karena ada barang penting yang dititipkan yaitu berupa hard disk untuk video klip saya untuk lagu-lagu saya yang saya bikin," jelas Stephen yang juga berprofesi menjadi penyanyi ini saat berbincang, Jumat (22/4/2016).

Stephen dan Hadi merupakan putra dari eks menteri BUMN Sugiharto. Peristiwa insiden tabrakan ini terjadi pada Kamis (21/4) sore. Stephen merupakan anak tiri Sugiharto.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nah ya udah saya datang ke Ciniru, saya buru-buru saya ambil barangnya. Ibu saya kan di bawah, kata ibu saya 'foto-foto dulu bang', di situ saya difotoin sama ibu saya, 'ya udah mam boleh ya saya foto di sini' ya udah terus saya lagi difotoin tiba-tiba si Andrew (Hadi Prasetyo) ini turun, udah gitu marah-marah karena saya foto-foto deket mobil yang dipakainya yang Mercy itu," urai dia.
Stephen dan tunangannya di dalam mobil

Stephen menjelaskan, sebelum difoto, terjadi insiden ribut antara kakak adik itu.

"Dia ngancem mau ngancurin mobil saya yang diparkir di depan (Chevrolet Captiva), karena kan saya datang sebentar doang, sama sopir saya diparkirin di depan garasi. Nah di dalam situ (mobil-red) kan ada tunangan saya, saya takut tunangan saya diapa-apain karena kan dia mau ngancurin mobilnya kan. Udah gitu saya amanin tunangan ama mobil saya, udah gitu dia maki-maki saya mulu enggak jelas. Ya udah kata ibu saya 'udah stephen sabar aja tinggalin aja', ya udah saya tinggalin dong," lanjut dia.

Stephen mengaku bergerak pergi. Kemudian dia mampir dahulu di dekat Ciranjang. Di sana ada tukang ketoprak di dekat pangkalan ojek.

"Nah biasa kan di situ biasa ada tukang ketoprak lewat, biasa saya panggil. Biasa kita suka makan murah meriah enggak OKB gitu, kita biasa main atas-bawah, kita terbiasa begitu. Akhirnya kita apa, belum juga keluar. Untungnya saya belum keluar - (dari mobil) manggil abangnya (tukang ketoprak)," lanjut dia.

"Nah tiba-tiba Andrew dengan kecepatan tinggi habis nyundul mobil di belakang kita terus ditabrakin ke arah kita berdua.Β  Untung kita belum keluar mobil," urai dia.

Stephen kemudian mengejar Vellfire Hadi. Tetapi saat itu, Vellfire berhenti mendadak dan terjadi tabrakan.

"Saya coba kejar dia berhentiin dia minta tanggung jawab kok dihancurin mobil saya, semua orang kalau keadaan begitu pasti dikejar nggak mungkin diem aja kan plenga plenge. Udah gitu dia nabrak mobil lain, terus nabrak motor. Udah gitu ngerem mendadak lagi, mobil saya sampai kayak mau meledak gitu. Udah gitu saya pinggirin mobil saya, balik ke rumah. Balik ke rumah ya udah sampai rumah," jelas dia.

Stephen sempat kesal dan mengaku melapor ke polisi. Namun kemudian semua didamaikan. Semua diselesaikan dengan musyawarah oleh Sugiharto. Termasuk kendaraan lain yang ditabrak, mereka diganti biayanya. (mei/dra)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads