"Saya berikan apresiasi ke Kejagung karena nanti malam kita menerima tamu istimewa dari Cina. Kami ingin kejaksaan terus tancap gas untuk memulangkan para buronan yang sudah puluhan tahun di luar negeri, terutama debitur BLBI," kata Bambang saat raker dengan Jaksa Agung di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (21/4/2016).
Dia menyebut meski buron ke luar negeri, namun terpidana korupsi itu masih bisa membangun sentra bisnis di dalam negeri. Menurutnya, Jaksa Agung Muhammad Prasetyo harus jeli mengenai kabar ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bambang menambahkan, jaringan di tanah air yang dimiliki buronan itu sudah diketahui oleh publik.
"Kami dan rakyat tahu bahwa mereka punya jaringan untuk membangun imperium bisnis di Indonesia yang dikendalikan dari luar. Untuk itu saya minta Jaksa Agung tidak sering-sering tutup mata," ujarnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Samadikun akan tiba malam ini di Jakarta setelah ditangkap oleh tim gabungan pemburu koruptor. Pria yang sudah buronan sejak 13 tahun lalu itu akan tiba di Bandara Halim Perdanakusumah.
(hty/Hbb)











































